Program studi (Prodi) Pendidikan Biologi berdiri berdasarkan SK pendirian PS No.44 t DIKTI/ Kept 1984 tertanggal 18 Juli 1984 merupakan lembaga pendidikan yang mempersiapkan dan mencetak colon guru biologi profesional dan berkualitas, menguasai bidang biologi dan kependidikan, terampil di bidang teknologi informasi (TI) serta mampu bersaing di pasar bebas.


Tahun 1984 hingga tahun 1997 penyelenggaraan kuliah dan praktikum Prodi Pendidikan Biologi diselenggarakan di gedung I FKIP di jalan Kalimantan III Jember dengan daya tampung rata-rata 50 mahasiswa per angkatan. Mulai tahun 1998 penyelenggaraan kuliah dipindahkan ke gedung biologi, gedung III FKIP UNEJ. Proses rekruitmen mahasiswa prodi Pendidikan Biologi dilakukan melalui jalur seleksi masuk perguruan tinggi dan jalur seleksi bakat dan minat. Sejak tahun 2006 proses rekruitmen disamping kedua jalur tersebut juga disediakan jenis jalur seleksi Iokal bagi program non reguler. Hingga tahun 2008, prodi Pendidikan Biologi telah meluluskan sejumlah 870 alumni yang tersebar di seluruh Indonesia, dengan mayoritas profesi utama sebagai pendidik berbagai jenjang pendidikan baik tingkat dasar, menengah, atas dan perguruan tinggi.


Berbagai jenis program hibah kompetisi Dikti yang diraih Prodi Pendidikan Biologi yaitu Semi-Que tahun 2003-2005, Hibah Kemitraan 2005, 2006, dan 2007 serta program SP-4 (Jurusan PMIPA). Hibah kompetisi tersebut telah meningkatkan kualitas akademik secara signifikan di Iingkungan Prodi Pendidikan Biologi. Peningkatan kualitas prodi meliputi pembenahan kurikulum, fasilitas pembelajaran berbasis TI, kemampuan dosen dalam mengembangan perencanaan dan media pembelajaran, peningkatan ketersediaan referensi yang dimiliki prodi, pengembangan pembelajaran biologi bilingual (bahasa Inggris - Indonesia), microteaching biologi berbahasa Inggris, praktek mengajar biologi berbahasa Inggris di Sekolah Bertaraf Intemasional (SBI), peningkatan penelitian bidang kependidikan biologi, tersedianya jumal yang dikelola prodi (BIOEDUKASI) yang diperuntukkan bagi semua kalangan guru, dosen atau para peneliti sebagai sarana komunikasi ilmiah di bidang biologi dan kependidikannya. Disamping itu prodi pendidikan biologi juga aktif kerjasama dan memberikan layanan kepada stakeholder khususnya sekolah dalam penelitian kependidikan dan pengembangan model-model pembelajaran biologi bilingual di Sekolah Bertaraf Intemasional (SBI).

0 comments:

Posting Komentar

Contact Us

Nama

Email *

Pesan *

Translate

Total Visitors

Popular Posting

Blog Archive

Pengikut